Tampilan Aplikasi SiADiK |
SiADiK atau Sistem Informasi Digital Kepegawaian baru - baru ini diluncurkan oleh Pemerintah Kabupaten Serang melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Serang. Aplikasi tersebut merupakan tindak lanjut dari Kegiatan Koordinasi dan Rekonsiliasi Data Kepegawaian sehingga keterpaduan dan akurasi data dalam Sistem Informasi Aparatur Sipil Negara (ASN) sesuai pasal 127 dan 128 UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN dapat terjamin.
Melalui surat nomor 800/345/BKD/2016 yang ditandatangani Sekretaris Daerah Kabupaten Serang, Drs. H. Lalu Atharussalam Rais, M.Si menyampaikan edaran tentang penggunaan aplikasi SIADiK dan meminta agar setiap SKPD melakukan implementasi Aplikasi SIADiK kepada seluruh ASN dilingkungan SKPD tersebut.
Melalui surat edaran tersebut, dapat diketahui bahwa Aplikasi SiADiK dirancang berbasis web yang dapat di akses melalui Komputer/Netbook/Laptop atau bahkan smartphone. Aplikasi SIADiK ini dapat di akses pada laman http://112.78.135.114/siadik atau http://bkd.serangkab.go.id/siadik.
Untuk masuk ke aplikasi tersebut, kita hanya membutuhkan nomor induk pegawai (NIP) sebagai NIP User dan mengisi password dengan tahun lahir.
Selanjutnya, melalui aplikasi ini dokumen kepegawaian harus di scan dan di upload dengan format JPEG, JPG BMP.
Aplikasi ini juga dapat di download pada smartphone berbasis android agar setiap ASN dapat melakukan cek dan ricek berkas yang telah di upload kapan saja dan dimana saja. Untuk download aplikasi SiADik pada smartphone dapat diakses pada http://112.78.135.114/siadik/siadik.apk. Download aplikasi SiADiK pada alamat tersebut, kemudikan lakukan instalasi sehingga aplikasi dapat digunakan.
ASN sendiri dapat melakukan perubahan data baik penambahan data atau pengurangan dokumen digital kepegawaian pada aplikasi tersebut sampai batas waktu yang ditentukan karena selanjutnya data akan diproteksi untuk menghindari perusakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.
Untuk melihat lebih jelas surat edaran tersebut, lihat dibawah ini :
Demikian informasi tentang aplikasi kepegawaian digital yang baru dikembangkan BKD Kabupaten Serang dalam menunjang efektivitas dan efisiensi sistem kepegawaian ASN.
Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment