Jagoan Banten. Ada yang tahu tanaman ki korejat? Saya yakin banyak yang sudah mengenal tanaman ini pun demikian dengan manfaatnya.
Tapi jujur saja, saya sendiri baru tahu hari ini tentang tanaman yang satu ini. Padahal anggota keluarga saya lain sudah banyak yang tahu bahkan tentang manfaat ki korejat sebagai obat mata.
Salah satu yang telah mempraktekan pengobatan alami ki korejat adalah saudara sepupu saya. Anak sulungnya semula minus lebih dari 3 dioptri, sekarang mulai berkurang dikisaran angka 2 dioptri. Padahal ia belum terlalu lama mempraktekannya.
Bagaimana bisa ki korejat mengatasi mata minus?
Penasaran dengan tanaman yang satu ini, saya coba googling. Tak disangka sudah banyak tulisan yang membahas korejat sebagai obat tradisional penyembuhan penyakit mata, bahkan tidak hanya minus, korejat juga bermanfaat pada beberapa penyakit mata yang lain.
Kalau begitu, saya ketinggalan informasi nih. Ternyata ada juga obat tradisional yang cukup efektif mengobati mata minus. Tapi walau ketinggalan, setidaknya sekarang tahu dan ingin membagikan bagi teman yang lain yang belum tahu manfaat dari ki korejat sebagai obat mata atau bahkan untuk mengurangi mata minus.
Tanaman Ki Korejat |
Dari sebuah situs, saya coba kutip beberapa penjelasan tentang ki korejat sebagai berikut:
Korejat merupakan jenis tanaman semak yang memiliki nama ilmiah Isotoma longiflora. Beberapa daerah memiliki nama yang berbeda beda untuk tumbuhan ini seperti Ki Tolod, daun Tolod di daerah Sunda, sedangkan kebanyakan orang jawa menyebutnya dengan nama sangkobak. Di daerah lain ada yang menyebutnya kendali.Tanaman korejat merupakan keluarga dari Campanulaceae, berasal dari Hindia Barat. Adapun ciri ciri dari tumbuhan ini adalah memiliki daun yang berwarna Hijau Tua dan bergerigi pada bagian ujung ujungnya. Biasanya memiliki ukuran panjang 5 sampai 17 cm dengan lebar daun 2 sampai 3 cm.Tanaman korejat biasanya juga mengeluarkan bunga tunggal berwarna putih dengan bentuk mahkota menyerupai bintang. Inilah sebabnya banyak orang menyebut bunga tanaman ini dengan nama bunga bintang.
Ki korejat menjadi bermanfaat karena mengandung banyak senyawa diantaranya yaitu senyawa alkaloid seperti lobelamine, lobiline, dan isotamine.
Sebagai obat tetes mata atau mata minus, cara penggunaannya cukup mudah. Berikut langkah memanfaatkan ki korejat sebagai obat mata atau mengurangi mata minus :
Penggunaan Ki Korejat |
Carilah ki korejat yang berbunga. Bunga tersebut dipetik, kemudian cuci bersih.
Siapkan segelas air bersih, celupkan ujung pangkal bunga (bagian bawah bekas petik) ke dalam air tersebut dan diamkan beberapa beberapa menit.
Setelah dianggap bunga menyimpan air, angkat bunga dari gelas, teteskan air pada bunga tersebut kepada mata yang bermasalah.
Teteskan cukup satu kali tetes saja sampai masuk ke mata dengan sempurna, maka mata akan terasa pedih atau bahkan pedas seperti terkena cabe. Itu reaksi normal.
Teteskan pada mata |
Untuk hasil maksimal, sebuah tulisan di internet menganjurkan tiga sampai empat kali sehari, tapi kalau saya sendiri seperti halnya yang dilakukan sepupu saya menganjurkan cukup seminggu sekali. Tapi yang harus diingat, setiap kali penggunaan jangan lebih dari satu bunga.
Saya sendiri penasaran untuk mencoba menggunakan bunga ki korejat yang tumbuh disekitar rumah. Saya petik satu bunga yang kemudian dicelupkan ke air dalam gelas, saya teteskan ke mata kanan saya. Sungguh luar biasa perih yang saya rasakan. Bahkan mata saya menjadi merah.
Tapi menurut ibu saya, itu normal. Dan saya sendiri merasakan perbedaan penglihatan antara mata kanan dan kiri saya beberapa saat kemudian. Mata kanan melihat lebih tajam dan jelas dibanding mata kiri.
Yang membuat saya cukup heran, setahu saya mata saya normal, tetapi mengapa merasa kan sensasi begitu perih. Konon katanya, reaksi perih/pedih tersebut terjadi jika mata kita dalam kondisi tidak baik. Atau jangan - jangan memang mata saya dalam kondisi tidak baik? Wah, berarti saya harus rutin menggunakan ki korejat sebagai obat mata atau untuk mengurangi minus mata jika memang saya memiliki penyakit ini.
Nah, bagi teman atau siapa pun yang memiliki mata minus, tidak ada salahnya menggunakan pengobatan tradisional ini. Selain murah, mudah, dipercaya juga sangat efektif mengurangi minus mata. Bahkan ada sebuah tulisan di google yang berjudul "Lepas Kacamata Anda! Hilangkan Minus Dengan Herba Ini..." (maksudnya ki korejat). Jadi tunggu apalagi? Selamat mencoba!
Semoga bermanfaat ...
Catatan :
Untuk efek samping selain rasa perih pada saat penggunaan, saya belum menemukan catatan yang pasti tentang tanaman ini. Saat saya googling, efek samping penggunaan ki korejat sebagai obat mata atau mata minus juga tidak saya temukan.
Sumber : diolah dari berbagai sumber
No comments:
Post a Comment