Perbedaan Tokek Rumah Dengan Tokek Hutan

Perbedaan tokek rumah dengan tokek hutan

Jagoan Banten. Penasaran dengan hewan satu ini yang mulai punah, saya coba Googling tentang hewan ini. Iyah, hewan yang konon dipercaya bisa mengobati penyakit HIV Aids, yakni tokek. Saya belum menemukan refrensi pasti apa benar tokek bisa menyembuhkan HIV Aids. Tentang tema ini Jagoan Banten akan buat pada postingan yang berbeda yah. 

Kali ini kita akan mengidentifikasi perbedaan jenis tokek terutama tokek rumah dengan tokek hutan. Jadi apa beda tokek rumah dengan tokek hutan? 

Untuk persamaannya, semua jelas tahu bahwa tokek rumah dengan tokek hutan ya sama-sama jenis tokek. Walau demikian mereka memiliki banyak perbedaan terlebih dari ciri fisik mau pun ciri hidupnya yang lain. 

Berikut perbedaan antara tokek rumah dengan tokek hutan :

1. Ciri Fisik

Perbedaan yang mencolok diantara keduanya dilihat dari ciri fisik. Kedua tokek ini walau memiliki genus yang sama yakni gekko, tapi keduanya berbeda spesies. Tokek rumah merupakam bagian dari spesies gekko gecko. Sedangkan tokek hutan bagian dari spesies gekko smithii. 

Tokek rumah

Tokek rumah atau gekko gecko dikenal umum dengan sebutan tokek karena hewan ini banyak dijumpai disekitar lingkungan tempat tinggal. Ciri fisik tokek rumah atau gekko gecko antara lain :
  • Panjang total bisa mencapai 34 cm atau 0,34 m. Penjang ini setengahnya merupakan ekor. 
  • Warna dasar kulitnya abu-abu kecoklatan dan terkadang kehijauan. Warna kulit perut berbeda terlihat lebih muda. 
  • Kulit punggung kasar dengan hiasan atau corak warna bintik merah bercampur bintik putih. Begitu juga pada ekor terdapat hiasan bintik merah atau putih, juga belang merah atau putih. 
  • Kaki depan belakang terdapat perekat yang disebut scansor untuk menahan tubuh tokek saat berjalan didinding atau langit-langit rumah. 
  • Mata tokek berwarna merah atau orange kekuningan atau coklat mengikuti warna motif pada tubuhnya. 
Tokek Hutan

Mata hijau khas tokek hutan

Sedangkan ciri fisik dari tokek hutan atau gekko smithii antara lain :
  • Tubuh tokek hutan dewasa paling panjang bisa mencapai 38 cm atau 0,38 m. Tokek hutan merupakan tokek terbesar dari berbagai jenis tokek. 
  • Warna dasar kulit abu-abu kuning kecoklatan atau kehijauan dengan motif bintik berwarna putih hingga ke ekor. 
  • Kulit punggung kasar yang memunculkan bintik hitam kecoklatan disertai motif bintik putih yang lebih besar. 
  • Mata berwarna hijau sehingga tokek hutan disebut juga tokek bermata hijau. 
  • Ukuran kepala lebih besar dibanding ukuran badan.
  • Jari kaki tokek hutan didesain untuk bisa bergerak dipohon sehingga setiap jarinya dilengkapi kuku untuk mencengkram kecuali ibu jari. 

2. Habitat

Tokek rumah cabang dua berada dibalik gorden

Perbedaan kedua dari tokek rumah dengan tokek hutan yakni habitat atau lingkungan tempat tinggalnya. 

Tokek rumah senang tinggal dekat dengan pemukiman penduduk. Biasanya hewan ini berdiam dipohon sekitar rumah atau didalam rumah semisal diloteng, dibalik lemari, dibalik pajangan atau dimana saja selama bisa menemukan makanan kesayangannya. 

Sedangkan habitat tokek hutan lebih senang berada di pohon hutan. Tokek ini aktif dimalam hari dengan suara seperti anjing menyalak berbunyi tok atau gol berulang 3 atau 4 kali. 

3. Makanan

Contoh makanan tokek

Makanan tokek rumah yakni serangga seperti nyamuk atau laron, cicak, tikus kecil, bahkan burung kecil (bayi). Seperti umumnya tokek, tokek rumah aktif dimalam hari saat berburu makanan. Pada siang hari tokek rumah bersembunyi pada sela-sela atau lubang yang dianggapnya aman.

Makanan tokek hutan tidak berbeda jauh dengan tokek rumah. Makanan utamanya yakni serangga. Semua serangga yang tokek ini temukan dihutan mulai dari belalang, nyamuk, laron dan sebagainya dijadikan santapannya. 

4. Reproduksi

Tokek rumah biasanya melekatkan telurnya pada celah pohon, celah batu atau lubang tanah. Tidak jarang tokek juga bertelur dibalik lemari atau celah lain yang terdapat di rumah. 

Telur tokek rumah akan menetas setelah dierami selama dua bulan lebih. Anak tokek rumah mirip dengan cicak. Jika dialam liar, anak tokek rumah jarang bisa bertahan sampai dewasa karena dimangsa predator. 

Tokek rumah sekali bertelur tidak dalam jumlah banyak, biasanya hanya dua butir. Oleh karenanya perkembangbiakan tokek rumah termasuk lambat terlebih mudahnya anak tokek rumah jadi mangsa predator.

Hampir mirip dengan tokek rumah, tokek hutan juga hanya bertelur dua butir pada setiap kali bertelur. Telur tokek hutan berukuran 19 x 20 mm. 

Tokek hutan tersebar luas mulai dari Myanmar, Thailand, Malaysia barat, Sumatera, Jawa dan Kalimantan. 

5. Harga Jual

Baik tokek rumah atau tokek hutan bisa laku dijual dengan harga bervariasi. Untuk kedua tokek ini biasanya harga jual tergantung ukuran tubuh tokek. 

Sebagai contoh untuk tokek rumah berukuran 15 - 20 cm biasa dipasarkan dengan kisaran harga Rp 100 ribuan. Tapi semakin besar dan panjang ukuran tubuhnya, semisal berukuran diatas normal (34 cm), harga jual bisa mencapai jutaan. Itu semua tergantung kesepakatan yang antara pembeli dan penjual. Untuk alasan mengapa harga tokek bisa mahal akan kita bahas pada tulisan selanjutnya. 

Tingginya harga tokek selain dari ukuran biasanya dilihat pula dari keunikan yang dimiliki tokek semisal ekornya bercabang. Cabang ekor tersebut alami atau buatan juga akan mempengaruhi harga jual tokek. 

Untuk tokek hutan, karena lebih sulit untuk mendapatkannya, biasanya harga jual bisa mencapai jutaan. Apalagi tokek hutan berukuran besar yang disebut Giant Gecko bisa mencapai ratusan juta rupiah. Silahkan lakukan Googling untuk fakta ini. 

Demikian beberapa perbedaan antara tokek rumah dengan tokek hutan. Bagi pecinta tokek, mana yang lebih cantik dari kedua jenis tokek ini? Kalau saya sebagai orang awam, lebih suka tokek rumah karena warnanya lebih menarik. Tapi biasanya para pecinta tokek hias akan mengambil jenis tokek dari spesies lain khusus tokek hias semisal common leopard gecko, crested gecko , gargoyle gecko dan sebagainya. 

Jadi, berminatkah anda memelihara tokek di rumah yang konon dipercaya sebagai penarik rejeki bagi pemiliknya? 

Semoga bermanfaat...

Baca Tulisan Terkait :


#pengetahuanumum

5 comments:

  1. Mitosnya kalau di rumah ada tokek. Bisa datengin rezeki ya?

    ReplyDelete
  2. Blm ada yg sukses

    ReplyDelete
  3. Saya punya tokek cabang 5 kalo minat 200 juta hubungi 082249519070

    ReplyDelete
  4. Saya punya tokek rumah ekornya bercabng dua klo ada yang minat, kita adakan tawar menawar

    ReplyDelete