Sosialisasi Sertifikasi Guru 2017 Kabupaten Serang (Persiapan Prakondisi atau Persiapan Awal PLPG)

Hari ini saya mengikuti kegiatan sosialisasi sertifikasi guru dalam jabatan tahun 2017 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Serang. Kegiatan ini dilaksanakan selama empat hari dengan tempat di Gedung PKPRI Serang, di Desa Cimuncang Kecamatan Serang. Satu hal yang menjadi catatan dalam kegiatan ini, informasi peserta sosialisasi tidak disebar secara merata. Saya sendiri ketika menanyakan perihal undangan untuk mengikuti sosialisasi ini ke kepala sekolah, beliau menjawab tidak tahu. Justru saya memperoleh informasi dari teman facebook saya. Hal ini tentu sangat disayangkan. Seharusnya informasi apapun bisa dengan mudah disampaikan kepada yang berkepentingan dengan adanya teknologi. Namun seringkali sekolah tempat saya bekerja selalu ketinggalan informasi terbaru.
Terlepas dari tidak adanya informasi yang jelas, saya tetap menghadiri acara sosialisasi sertifikasi guru dalam jabatan 2017 yang diselenggarakan oleh dinas tersebut. Sambil menunggu acara pembukaan, ternyata panitia membagikan format A1. Format yang nanti akan digunakan sebagai syarat mengikuti PLPG Sertifikasi Guru 2017. Dalam hati jujur saya merasa senang, karena selama ini setiap kali sosialisasi yang saya ikuti tidak membuahkan tindak lanjut yang berarti. Terhitung lebih dari lima kali saya mengikuti kegiatan seperti ini. Dengan adanya format A1, berarti keinginan saya agar pengakuan keprofesionalan saya sebagai guru akan tercapai melalui proses sertifikasi guru 2017

Satu persatu rekan - rekan peserta dipanggil panitia untuk menerima lembar A1. Sampai akhirnya semua memperoleh format A1, kecuali saya!. Mengapa saya tidak memperoleh A1? Saya langsung mengkonfirmasi ke panitia penyelenggara untuk menanyakan hal tersebut. Setelah dilakukan kroscek, ternyata format A1 saya belum tertinggal di cetak. Panitia menjanjikan akan memberikan format A1 tersebut keesokan harinya di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Serang.

Walau sedikit resah, saya tetap mengikuti acara sosialisasi tersebut. Kegiatan kemudian di buka oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Serang. Dilanjutkan dengan pemberian materi sosialisasi sertifikasi guru 2017. Beberapa hal yang bisa saya simpulkan dari materi sosialisasi sertifikasi guru 2017 tersebut antara lain :
  • Sertifikasi 2017 masih menggunakan pola Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) yang dibiayai oleh pemerintah 
  • Peserta PLPG tahun 2017 adalah mereka yang terdaftar pada peserta PLPG 2016 namun belum mengikuti PLPG karena kuota yang terbatas 
  • Total peserta sertifikasi guru untuk Propinsi Banten adalah 1172 peserta, sedangkan untuk Kabupaten Serang hanya 150 peserta. 
  • Yang menjadi acuan penetapan peserta sertifikasi guru 2017 di Kabupaten Serang adalah nilai UKG harus di atas 65,48. 
  • Terdapat perbedaan alur sertifikasi guru 2017 dengan sertifikasi guru 2016, yaitu pada tahun ini peserta harus mengikuti kegiatan Tahap Prakondisi atau Persiapan Awal selama 3 (tiga) bulan sebelum mengikuti kegiatan PLPG

Prakondisi / Persiapan Awal PLPG 2017


Prakondisi atau sekarang dirubah namanya menjadi Persiapan Awal wajib diikuti oleh guru yang ditetapkan sebagai peserta PLPG 2017. Kegiatan ini pada pelaksanaannya nanti mewajibkan peserta untuk mengkaji dan mengerjakan latihan soal dari sumber belajar (bidang studi) yang telah diunggah melalui laman sertifikasiguru.id. Berikut tampilan situs yang nanti akan digunakan dalam kegiatan Persiapan Awal :





Sebagai peserta PLPG 2017, tugas kita adalah mendaftar pada situs tersebut dengan mengklik "Daftar Sekarang". Catatan : kode akses akan diberikan oleh LPMP, yang sudah mengikuti sosialisasi biasanya sudah mengetahui kode akses tersebut. 
Setelah mendaftar maka tampilan pada menu adalah seperti dibawah. 






Terdapat empat menu yang ada yaitu Linimasa, Belajar, Komunitas dan Komunikator. Menu yang nanti banyak dipakai dalam tahap Prakondisi atau Persiapan Awal adalah menu Belajar, Komunitas dan Komunikator. 

Pada menu Belajar nanti akan memuat banyak sekali Sumber Belajar. Pada saat tulisan ini dibuat baru terdapat 232 sumber belajar. Untuk pelajaran IPS sendiri saya belum menemukan. Lebih jelasnya seperti gambar dibawah ini :






Untuk menu Komunitas, nanti akan digunakan sebagai sarana saling berdiskusi dengan sesama peserta. Sedangkan untuk menu komunikator digunakan sebagai media "chating" baik sesama peserta atau dengan para mentor / tutor.

Selanjutnya, setelah melalui tahap Prakondisi atau Persiapan Awal, peserta sertifikasi guru 2017 melalui pola PLPG wajib membuat laporan tertulis dalam bentuk tulis tangan. Format laporan tersebut harus mengacu pada Buku 3 yaitu buku tentang rambu - rambu penyelenggaraan PLPG. Sejauh ini buku tersebut belum ada.

Laporan kegiatan Prakondisi atau Persiapan Awal tersebut wajib dibawa pada saat datang ke lokasi PLPG dan diserahkan ke panitia beserta format A1 yang sudah diterima. Selanjutnya peserta akan mempresentasikan hasil laporan tersebut kepada instruktur sebagai komponen penilaian.

Pada tahap Prakondisi atau Persiapan Awal ini, peserta sertifikasi guru 2017 yang akan mengikuti PLPG akan didampingi instruktur dengan rasio 1 : 10. Peserta sendiri diwajibkan bertemu secara tatap muka dengan instruktur tersebut minimal 4 kali pertemuan.


Materi yang wajib dikuasai oleh peserta sertifikasi guru 2017 dalam tahap Prakondisi atau Persiapan Awal terdiri dari dua modul, yaitu Modul Paedagogik dan Modul Bidang Studi.

Waktu Pelaksanaan

Pelaksanaan PLPG waktu akan ditentukan oleh LPTK Rayon dan Subrayon sesuai dengan rambu - rambu yang ada. Sejauh ini memang benar sudah ada edaran dari Dirjen GTK tentang jadwal tahapan Pelaksanaan Sertifikasi Guru 2017, namun ternyata pada pelaksanaannya masih banyak yang dilaksanakan diluar jadwal yang ada. Untuk itu, bagi rekan yang akan mengiikuti PLPG tahun ini, jangan bosan - bosan untuk mengecek situs resmi sertifikasi guru di kemdiknas.swin.net.id untuk mengetahui informasi terbaru.

Penyelenggaraan PLPG nanti akan diisi dengan pertemuan tatap muka pendalaman materi, pembelajaran berpusat pada peserta didik, praktik mengajar dan ujian akhir PLPG.

Guru yang mendapat nilai ujian PLPG minimal "baik" dinyatakan lulus PLPG dan dapat mengikuti UKG/ Ujian Tulis Negara (UTN).

Peserta yang belum memenuhi kriteria kelulusan ujian akhir PLPG diberi kesempatan dua kali mengulang. Jika belum juga lulus akan diberi kesempatan 4 kali mengulang pada tahun berikutnya selama 2 tahun secara mandiri tanpa proses PLPG lagi.

Peserta yang memiliki nilai UKG pada awal PLPG minimal 80 dan memperoleh nilai PLPG minimal "baik" dapat diberikan sertifikat pendidik langsung tanpa mengikuti UKG/UTN.

Peserta yang skor UKG kurang dari 80 wajib mengikuti UKG/UTN dengan standar kelulusan minimal 80. UKG/UTN ulang diselenggarakan di tempat uji kompetensi (TUK) yang ditetapkan pemerintah.

Peserta yang dinyatakan lulus UKG/UTN apabila memperoleh nilai paling rendah 80 dapat diberikan sertifikat pendidik. Jika belum lulus peserta akan diberi kesempatan mengulang secara mandiri paling banyak 4 (empat) kali dalam jangka waktu 2 (dua) tahun. Keikutsertaan UKG/UTN dilaksanakan satu kali setiap semester terhitung sejak tahun berikutnya setelah mengikuti PLPG.

Bagimana Yang Belum Masuk Sebagai Peserta Sertifikasi Guru 2017 Melalui Pola PLPG?


Pada kegiatan sosialisasi tersebut, tidak bisa disebutkan bagaimana kelanjutan bagi yang belum terdaftar sebagai peserta PLPG 2017. Namun demikian menurut pemateri dari LPMP Banten, terdapat beberapa tips untuk mereka yang belum ditetapkan sebagai peserta, antara lain :

  • Pastikan data dapodik valid dan update
  • Berkas harus sesuai dengan data (harus bisa dibuktikan)
  • Kawal data dengan selalu memantau situs kemdiknas.swin.net.id mulai saat ini dan seterusnya.

Demikian beberapa informasi yang saya peroleh dalam kegiatan Sosialisasi Sertifikasi Guru Dalam Jabatan Tahun 2017 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Serang. Semoga bermanfaat...

Catatan : 
Kisi - kisi, jadwal, lokasi PLPG dan sbeagainya akan diinformasikan disitus kemdiknas.swin.net.id
Bagi rekan yang memiliki informasi lebih jauh tentang tahapan sertifikasi guru 2017, silahkan sering di kolom komentar. Hatur nuhun.

No comments:

Post a Comment